Search

Berita

Menko Zulhas Sebut Harga Pangan di Kendal Terendah Nasional Stoknya Melimpah


 Menko Zulhas Sebut Harga Pangan di Kendal Terendah Nasional Stoknya Melimpah

31 Desember 2025

Menko Zulhas Sebut Harga Pangan di Kendal Terendah Nasional Stoknya Melimpah

TRIBUNJATENG.COM, KENDAL - Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan memastikan harga bahan pokok di Kabupaten Kendal tak mengalami kenaikan. 

Kepastian itu didapatkan setelah Zulhas sapaannya melakukan monitoring kebutuhan pangan menjelang pergantian tahun di Pasar Kendal.

Hasil pantauan, Zulhas mengatakan, harga komoditas pangan di Pasar Kendal terpantau relatif stabil. 

Harga cabai rawit tercatat sekira Rp35 ribu per kilogram, telur ayam Rp29 ribu per kilogram, daging ayam Rp37 ribu per kilogram, dan daging sapi berada di kisaran Rp130 ribu per kilogram.

Sementara itu, harga beras terpantau stabil tanpa adanya lonjakan signifikan.

"Secara umum harga pangan stabil, pasokan cukup, dan aman."

"Menjelang akhir tahun, stok pangan nasional dalam kondisi baik, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir,” katanya, Rabu (31/12/2025).

Selain itu, Zulhas menyebut jika harga kebutuhan pokok di Kendal terendah secara nasional. 

Menurutnya, hal ini dipengaruhi faktor stok bahan pangan di Kendal yang cukup melimpah.

"Dibandingkan Jawa Barat, Jakarta, maupun Lampung, harga di Kendal ini termasuk yang paling rendah," sambungnya.

Zulhas mengatakan, pasokan bahan pangan di Kendal melimpah dan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat yang biasanya meningkat saat momentum libur akhir tahun.

"Harganya terjangkau, stoknya banyak, dan ini di bawah harga rata-rata eceran tertinggi nasional,” imbuhnya.

Selain memantau harga, Menko Zulhas juga membagikan bantuan berupa beras, gula, dan daging ayam secara gratis kepada masyarakat di sekitar Pasar Kendal. 

Bantuan tersebut diperoleh dengan cara memborong langsung dari para pedagang pasar, kemudian dibagikan kepada warga sebagai bentuk dukungan terhadap pedagang sekaligus membantu masyarakat.




#menteri-koordinator-bidang-pangan #Cadangan_Pangan #Stabilisasi_Harga_Pangan #Logistik_Pangan_Dalam_Negeri

38 Views